18 Maret 2021

Gelar Vaksinasi Tahap Satu, Polres Sintang Utamakan Dahulu Personil Yang Lebih Tinggi Interaksi Sosial

metrokapuas.com, Sintang, Kalbar – Dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 sekaligus percepatan penanganan wabah tersebut, Polres Sintang hari ini, Kamis (18/3) Pagi menggelar Vaksinasi Covid-19 Tahap 1 anggotanya yang bertempat di Aula Polres Sintang.

Diikuti oleh ratusan personil Polres Sintang vaksinasi tersebut mulai dari para pejabat utama hingga anggota dan ASN Polres Sintang.

Tidak luput para personil yang berada di Polsek juga turut hadir untuk mengikuti vaksinasi ini.

Baca juga : Kunker Karo Ops Polda Kalbar di Polres Sintang, Rakor dan Cek Sarana, Prasarana Antisipasi Karhutla

Pemberian vaksinasi sendiri dilakukan oleh 23 tenaga medis yang dikerahkan oleh Dinas Kesehatan serta Puskesmas Dara Juanti dengan dipimpin langsung oleh dr. Haryono Linnoh.

Dalam pelaksanaan Vaksinasi ini, Kapolres Sintang AKBP Ventie Bernard Musak, S.I.K, S.H, M.I.K turun sekaligus memantau langsung jalannya kegiatan vaksinasi.

Kapolres Sintang mengungkapkan bahwa untuk Vaksin tahap 1 ini, kurang lebih 151 personil yang di ikut sertakan dalam kegiatan ini termasuk dirinya sendiri juga.

“Untuk vaksinasi hari ini, kita ada ratusan personil baik itu dari Polres maupun Polsek yang mana jumlah yang ikut kurang lebih 151 personil,” Kata Kapolres Sintang.

Dan Kapolres juga mengatakan, adapun untuk personil yang belum divaksinasi akan kita berikan nanti kedepannya.

“Hal ini karena dosis vaksin yang terbatas jadi kita bagi beberapa regu untuk vaksinasi,” Ungkap Kapolres.

Seperti yang diketahui, aparat kepolisian sendiri masuk dalam salah satu kategori yang dianggap rawan akan terpapar Covid-19.

Karena aparat kepolisian banyak lakukan aktifitas di lapangan.

Seperti memberikan himbauan dan sosialisasi serta sering bertatap muka dengan masyarakat.

“”Yang mana terus dilaksanakan setiap hari rutinitas kegiatan aparat Kepolisian,” ungkap Ventie.

Seperti penjelasan Kapolres bahwa, Vaksin tahap pertama ini dahulukan kepada personil yang kerap bertatap muka dengan masyarakat.

Seperti pada fungsi pelayanan, Satuan Lalu Lintas dan para Bhabinkamtibmas.

“Karena tidak bisa dipungkiri mereka ini yang paling rawan maka dari itu dibekali vaksin setidaknya ini bisa menjaga mereka,” Jelasnya.

Kata Kapolres, “sebelumnya lagi-lagi saya ingatkan kembali, dengan adanya vaksin bukan berarti kita ini akan kebal dengan Covid-19”.

“Maka dari itu yang benar Protokol Kesehatan juga tetap wajib kita patuhi,” pungkasnya.***Rls

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: