MetroKapuas.Com, Silat, Kapuas Hulu – Sebuah tronton bermuatan excavator terperosok di sebuah jembatan rapatnya desa Miau Merah, kecamatan Silat Hilir, kabupaten Kapuas Hulu Senin (20/6/2022) akibat dari kejadian tersebut lalulintas yang di simpang Silat menuju ke silat dalam macet
Kronologis kejadian dijelaskan oleh sopir tronton Iwan tiba-tiba saja saat kendaraan yang dikemudikannya terperosok di jembatan. Kejadian sekitar jam 08.00 Wib pagi hari ini.
Iwan juga mengatakan, sering melewati jalan di desa Miau Merah ini, namun hari ini naas pas lewat jembatan tersebut malah terperosok.
Saat ini pihaknya sedang menunggu bantuan alat berat dari tempat lain milik haji Mursidi, untuk melakukan evakuasi tronton beserta alat berat tersebut.
Sementara tronton dan alat berat belum di evakuasi kendaraan roda empat keatas tidak dapat melewati jalan tersebut.
Masyarakat di sekitar tempat tersebut yang ingin melintas harus memutar itupun jauh jaraknya. Akhirnya banyak masyarakat yang menunggu hingga tronton beserta alat berat di evakuasi kemudian jembatan diperbaiki kembali untuk dapat dilintasi.
Banyak dari pelintas yang ngomel akibat dari kejadian ini. Seharusnya jika tronton ingin melewati jembatan alat berat sebaiknya diturunkan dulu.
“Ini akibat kelalaian sopir tronton, coba alat berat diturunkan dulu jadi tidak menghambat kepentingan orang lain yang akan melewati jalan tersebut,” papar salah seorang pelintas.
Hingga berita ini diterbitkan belum juga tronton dan alat berat tersebut belum juga dievakuasi.